Find Us On Social Media :

Wuih! Honda Siapin Desain Baru Standar Samping Motor, Apa Bagusnya Sih?

By Galih Setiadi, Minggu, 30 Agustus 2020 | 13:40 WIB
Ilustrasi standar samping motor. Honda bakal luncurkan standar samping baru. (Indianautosblog.com)

MOTOR Plus-online.com - Gokil! Honda bakal punya desain baru standar samping motor, lebih canggih bro.

Umumnya standar samping berada di sisi bawah dek atau pijakan kaki pengendara motor.

Cara memakainya bisa didorong menggunakan kaki.

Namun, kini Honda siapin standar samping baru buat motor rakitannya.

Baca Juga: Yamaha NMAX Canggih, Standar Samping Winshield Hingga Port USB Bisa Gerak Sendiri

Melansir Rushlane.com, Honda sedang mengerjakan standar samping baru.

Gambar standar sampingnya pun sudah dipatentkan beberapa waktu lalu.

Konsepnya pun menggunakan sistem teleskopik tiga langkah.

Malahan, standar samping motor Honda itu nantinya enggak bisa diposisi tidur seperti motor pada umumnya.

Baca Juga: Serius Nih, Sering Matikan Mesin Motor Pakai Standar Samping Bisa Bikin Aki Lemah?