Find Us On Social Media :

Sedih Saldo ATM Belum Nambah Rp 600 Ribu Padahal Syarat Sudah Komplit, Bikers Harus Lakukan Ini Biar Duit Bantuan Cair

By Ahmad Ridho, Senin, 31 Agustus 2020 | 09:00 WIB
Saldo ATM belum nambah juga Rp 600 ribu padahal persyaratan sudah komplit atau dipenuhi. Bagaimana biar bikers bisa dapat uang bantuan dari pemerintah dan bisa bayar cicilan motor? (DOK MOTOR Plus)

MOTOR Plus-online.com - Saldo ATM belum nambah juga Rp 600 ribu padahal persyaratan sudah komplit atau dipenuhi.

Bagaimana biar bikers bisa dapat uang bantuan dari pemerintah dan bisa bayar cicilan motor?

Penyaluran dana bantuan subsidi upah (BSU) bagi karyawan swasta dan pegawai honorer non-ASN tahap pertama telah disalurkan kepada 2,5 juta penerima manfaat.

Disebutkan, penyaluran bantuan Rp 600.000 selama empat bulan ini dilakukan secara bertahap.

Baca Juga: Cek ATM Uang Rp 2,4 Juta Ditebar ke Rekening Bikers Masuk Tahap ke-3, Sampai Kapan Bantuan Pemerintah Disalurkan

Baca Juga: Akhirnya Terbongkar 4 Alasan Bantuan Pemerintah Rp 1,2 Juta Belum Juga Ditransfer, Bikers Gak Usah Marah-marah.

Dana dari pemerintah sebagai salah satu program Penyelamatan Ekonomi Nasional (PEN) ini dikirimkan secara langsung ke nomor rekening penerima.

Penerima manfaat haruslah karyawan swasta dan pegawai honorer non-ASN bergaji di bawah Rp 5 juta yang terdaftar sebagai peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan.

Bagaimana bila peserta memenuhi syarat namun tidak mendapat?

Menurut Kepala Biro Humas Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Soes Hindarno, peserta tersebut dapat melaporkan kepada pihak BPJS Ketenagakerjaan.