MOTOR Plus-online.com - Jelang MotoGP San Marino 2020 yang diselenggarakan di sirkuit Misano akhir pekan ini, Michelin tawarkan 4 pilhan untuk ban depan.
Sirkuit sepanjang 4.226 km terletak di dekat pantai Adriatik dengan layout yang sangat teknis menjadikannya salah satu sirkuit yang paling rumit di musim ini.
Tikungan cepat, tikungan lambat, dan trek lurus pendek sangat menuntut ban depan Michelin Power Slicks, bekerja ekstra.
Pilihan ban yang telah disesuaikan dengan aspal baru ini menawarkan pembalap dan motornya mendapatkan performa terbaik di trek ini.
Untuk melewati enam belokan kiri dan sepuluh kanan, Michelin menawarkan ban depan slick soft, medium dan hard yang simetris.
Baca Juga: Valentino Rossi Sepakat dengan Andrea Dovizioso Bilang Performa Ban Michelin Belum Konsisten
Baca Juga: Wuih! Juara Seri MotoGP 2020 Silih Berganti, Bukan Gak Ada Marquez
Bukan cuma itu, menambah pilihan dengan ban dengan spesifikasi hard asimetris, dengan sisi kanan yang lebih banyak.
Untuk bagian belakang, ban soft, medium dan hard selalu tersedia untuk pembalap, tetapi semuanya dengan struktur asimetris.
Ketika hujan, Michelin menyediakan ban dalam versi simetris soft dan medium untuk bagian depan.
Juga versi soft dan medium yang asimetris untuk bagian belakang, dengan sisi kanan yang lebih keras untuk memberikan cengkeraman terbaik.
“Balapan berikutnya selalu sangat menarik, tapi di sini, dua pertemuan yang menunggu kami termasuk tiga balapan MotoE dan dua MotoGP dalam dua akhir pekan."