MOTOR Plus-online.com - Asyik pemerintah memilih melanjutkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk masyarakat untuk pemulihan ekonomi nasional.
Tinggal pilih mau Bantuan Langsung Tunai (BLT) Rp 2,4 juta, Rp 3,5 juta atau Rp 500 ribu syaratnya ada KTP dibuka sampai tahun depan.
Berbagai bantuan tersebut adalah kelanjutan dari program sebelumnya diantaranya subsidi gaji, bantuan usaha mikro kecil dan UMKM, Kartu Prakerja dan PKH (Program Keluarga Harapan).
"Program-program ini diharapkan menjaga daya beli masyarakat di dalam situasi pandemi Covid-19," terang Ketua Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN) Airlangga Hartarto dikutip dari Kontan.co.id, Selasa (8/9/2020).
Baca Juga: Buruan Sikat! Bantuan Langsung Tunai (BLT) UMKM Rp 2,4 Juta Masih Dibuka, Nih Cara dan Syaratnya
Berikut ini daftar program bantuan yang diperpanjang pemerintah sampai 2021:
1. Bantuan Pemerintah Rp 2,4 juta Subsidi Gaji
Subsidi gaji diberikan pemerintah di tengah pandemi virus corona (Covid-19) selama 4 bulan di tahun 2020.
"Bantuan untuk subsidi gaji itu juga akan dilanjutkan di kuartal pertama tahun depan," ujar Airlangga yang juga Menteri Koordinator Bidang Perekonomian.