MOTOR Plus-Online.com - Belum banyak paham, kok ban motor MotoGP botak sih?
Bukannya ban yang botak malah bikin bahaya karena licin?
Nah sebelumnya brother harus paham dulu ada beberapa jenis ban yang dipakai dunia.
Ada ban yang dibuat khusus untuk dipakai balap dan ada juga yang dibuat khusus untuk harian.
Baca Juga: Buka-bukaan, Ini Rahasia Joan Mir Lebih Bisa Bertahan Dengan Ban Michelin Sampai Akhir Balap
Untuk balapan satu dengan balapan lainnya, ban yang digunakan juga berbeda.
Di MotoGP, ban sangat penting, bahkan bisa menjadi faktor penentu hasil balapan.
Ada beberapa jenis ban yang digunakan di MotoGP.
Selain masalah kompon (soft, medium, hard, dsb), ada jenis-jenis ban (menurut ada tidaknya alur atau kembangan) yang khusus digunakan saat dry race maupun wet race.