Find Us On Social Media :

Joan Mir Dan Nomor Start Juara Dunia MotoGP Musim Depan, Begini Katanya

By Joni Lono Mulia, Jumat, 20 November 2020 | 09:05 WIB
Nomor berapa yang akan dipakai Joan Mir di MotoGP musim depan? Joan Mir adalah juara dunia MotoGP 2020 berhak pakai nomor satu. Jadi pilih nomor 36 atau 1? (Suzuki Racing)

MOTOR Plus-online.com - Pembalap Team Suzuki Ecstar Joan Mir membeberkan soal dirinya pakai nomor start juara dunia MotoGP musim depan atau tidak.

Joan Mir memastikan diri resmi sebagai juara dunia MotoGP musim ini di MotoGP Valencia 2020, (15/11/2020).

Dengan titel juara dunia MotoGP 2020 itu, Joan Mir punya keistimewaan dan berhak mengusung nomor start 1 di MotoGP musim 2021.

Namun demikian, Joan Mir mengungkapkan soal dirinya apa bakal pakai nomor start 1 tahun depan.

Baca Juga: Tutup MotoGP 2020 Tanpa Kemenangan, Bos Repsol Honda Ucapkan Selamat Kepada Suzuki dan Joan Mir

Baca Juga: Jadi Juara Dunia MotoGP 2020, Joan Mir Siap Pakai Nomor Start 1 di MotoGP 2021?

Atau Joan Mir tetap mengenakan nomor start 36 seperti sebelumnya.

Joan Mir menjelaskan akan sangat bagus mengenakan nomor 1 di motor MotoGP musim depan.

Joan Mir juga menambahkan dirinya sudah pakai angka 36 itu sudah lama jadi kayak ada unsur keberuntungan.

"Memang pakai nomor start 1 di motor MotoGP tahun depan akan sangat menyenangkan buat saya dan juga Suzuki tentunya," kata Joan Mir.

"Namun saya sudah pakai angka 36 sudah sejak lama."

Baca Juga: Salahkan Valentino Rossi, Gara-gara Bersikeras Pakai Nomor 46, Siklus Nomor Keramat Ini Pun Terhenti

"Angka 36 itu sudah seperti nomor keberuntungan buat saya," imbuh Joan Mir.

Joan Mir menegaskan belum kepikiran atau bakal berdiskusi dengan pihak terkait apakah dirinya pakai nomor start 1 atau tetap pakai nomor andalan 36.

"Untuk saat ini saya belum memutuskan pakai nomor 1 atau 36 untuk tahun depan, mungkin akan didiskusikan lagi," pungkas Joan Mir di acara konferensi pers jelang MotoGP Portugal 2020 (19/11/2020).

Nah kalau menurut bro, Joan Mir asyiknya pakai nomor 1 atau angka 36 nih untuk MotoGP musim depan?

Baca Juga: Valentino Rossi dan Marc Marquez Aja Gak Nyali, Fakta Cuma 3 Pembalap Yang Berani Pakai Nomor Ini Sejak 2002