Find Us On Social Media :

Dijual Rp 26 jutaan, Motor Baru Saingan Kawasaki W175 Pakai Sok Upside Down, Ini Kecanggihan Lainnya

By Ardhana Adwitiya, Kamis, 3 Desember 2020 | 20:45 WIB
Dijual Rp 26 jutaan, motor baru saingan Kawasaki W175 pakai sok upside down, ini kecanggihan lainnya (Greatbiker.com)

MOTOR Plus-online.com - Dijual Rp 26 jutaan, motor baru saingan Kawasaki W175 sidah pakai sok upside down, ini kecanggihan lainnya.

Bukan lagi motor matic yang dirilis, tetapi motor sport dengan gaya retro yang pastinya bikin bikers tambah keren di jalan.

Selain itu, banderol motor baru ini cuma Rp 26 jutaan dan sudah mendapat sok upside down.

Motor retro terbaru ini bisa dijadikan lawan tangguh Kawasaki W175.

Baca Juga: Harga Lebih Murah Rp 5 Jutaan Motor Baru Tampang Retro Pesaing Kawasaki W175 Resmi Dilaunching

Baca Juga: Resmi Meluncur Motor Baru Tampang Retro Saingan Kawasaki W175, Harganya Cuma Segini

Tiga pilihan warna GPX Legend 150 Fi (Greatbiker.com)

Motor baru dengan desain retro yang dimaksud adalah GPX Legend 150 Fi.

Buat yang masih asing, GPX adalah pabrikan motor asal Thailand.

GPX Legend 150 Fi merupakan motor sport bergaya klasik yang cukup diminati di Thailand.

Kini, GPX Legend 150 Fi punya performa dan tampang yang benar-benar baru dari generasi sebelumnya.