Find Us On Social Media :

Jangan Lupa Jas Hujan! Update Cuaca BMKG, Wilayah Jabodetabek Mayoritas Dilanda Hujan Hari Ini

By M Aziz Atthoriq, Jumat, 4 Desember 2020 | 10:20 WIB
Jangan lupa jas hujan! Update cuaca BMKG wilayah Jabodetabek mayoritas dilanda hujan hari ini. (Dok MOTOR Plus)

MOTOR Plus-Online.com- Jangan lupa jas hujan! Update cuaca BMKG wilayah Jabodetabek mayoritas dilanda hujan hari ini.

Buat bikers yang berencana aktivitas keluar rumah boleh banget nih intip prakiraan cuaca dari BMKG.

Apalagi buat bikers yang berada di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tanggerang dan Bekasi alias Jabodetabek.

Soalnya BMKG memprediksikan sebagian besar wilayah Jabodetabek dilanda hujan hingga malam hari ini.

Baca Juga: Waduh, Marc Marquez Akhirnya Jalani Operasi ke Tiga, Begini Update Kondisi Terbarunya

Nah untuk itu bikers buran deh siapin perlengkapan berkendara saat hujan seperti jas hujan, plastik dan sandal anti air.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi, wilayah DKI Jakarta akan mengawali hari Jumat (4/12/2020) ini dengan langit cerah.

Bikers siapkan jas hujan, prakiraan cuaca BMKG hari ini Jakarta dan sekitarnya hujan (Kompas.com)

Siang menuju sore, hujan kemungkinan turun dengan intensitas sedang kecuali di Jakarta Utara. Malam hari, hujan berintensitas ringan diprediksi turun merata di seluruh wilayah Ibukota.

Sementara Kota Depok, Bogor, dan Bekasi kemungkinan mengawali hari dengan langit berawan.

Baca Juga: Asyik! Denda Pajak dan Bea Balik Nama Kendaraan Masih Gratis Nih Sampai Akhir Tahun, Catat Daftar Wilayahnya