Find Us On Social Media :

Resmi, Ini Dia Ketua PP IMI Baru Untuk Periode Tahun 2021-2024

By Indra Fikri, Minggu, 20 Desember 2020 | 14:35 WIB
Bambang Soesatyo resmi terpilih menjadi Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat untuk periode tahun 2021-2024. (IMI)

MOTOR Plus-online.com - Bambang Soesatyo resmi terpilih menjadi Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat untuk periode tahun 2021-2024.

IMI menggelar Musyawarah Nasional (Munas) di Makassar, Sulawesi Selatan, hari ini (20/12/2020), .

Munas IMI di Makassar tahun 2020 kali ini secara aklamasi dihadiri oleh 34 Pengprov IMI.

Sebelumnya, beberapa tokoh otomotif telah mengemuka menjadi bursa calon ketua IMI Pusat periode 2021-2024.

Baca Juga: Bambang Soesatyo Jadi Calon Ketua IMI Pusat, Targetkan Indonesia Punya Banyak Sirkuit

Baca Juga: Nama Juliari Batubara Disorot, Sosok di Balik Lahirnya Balap Indoprix dan Ketua Umum IMI Termuda

Seperti diantaranya, Sadikin Aksa, HM Putranto dan Bambang Soesatyo.

Hari ini, terpilihlah Bambang Soesatyo menjadi ketua IMI Pusat untuk periode tahun 2021-2024.

Ada beberapa alasan yang membuat Ketua MPR RI periode 2019-2024 ini maju sebagai ketua PP IMI.

Hal itu dikatakan pria yang akrab disapa Bamsoet, begitu Bambang Soesatyo biasa dipanggil. 

Saat bertemu dengan OtoRace.id, GridOto.com, dan komunitas Motoran Tugeder di Gedung MPR, Jakarta.