Find Us On Social Media :

4 Alasan Ini, Gak Boleh Lewat Nonton Rookie Of The Year MotoGP 2021

By Joni Lono Mulia, Senin, 21 Desember 2020 | 21:00 WIB
Inilah 4 alasan tidak boleh lewatkan duel Enea Bastianini (kiri); Luca Marini (tengah) dan Jorge Martin (kanan) dalam perebutan Rookie of The Year MotoGP 2021 (Enea Bastianini, Twitter/SkyRacingTeam; IG/JorgeMatin)

MOTOR Plus-online.com - Inilah 4 alasan kenapa fanatikan MotoGP gak boleh sampai lewatkan persaingan Rookie of The Year MotoGP 2021.

Ada 3 pembalap debutan alias Rookie Of The Year MotoGP 2021.

Adalah Enea Bastianini dan Luca Marini di skuat Esponsorama Racing.

Jorge Martini di skuat Pramac Racing.

Baca Juga: Udah Buka PO, Pesaing Yamaha NMAX Gak Lama Lagi Nongol, Warnanya Keren

Baca Juga: Buruan Cek Saldo Tabungan Bantuan Pemerintah Rp 2,4 Juta untuk 12 Juta Orang Sudah 100 Persen Ditransfer ke Rekening Penerima

Tiga pembalap ini bakal sengit dan seru bersaing memperebutkan titel Rookie of The Year MotoGP 2021.

Bahkan, sampai-sampai media sosial resmi MotoGP lewat akun Twitter @motogp sudah mengadakan polling online.

MotoGP 2021 belum juga mulai, sudah keluar hasil siapa Rookie of The Year MotoGP 2021, yaitu adik Valentino Rossi Luca Marini.

Meski demikian, Rookie of The Year 2021 sepertinya bakal seru.

Bukan lantaran hasil polling yang dilakukan Twitter @motogp.

Baca Juga: Gak Kalah Dari Daftar Pembalap MotoGP 2021, Test Rider Seru Juga

MOTOR Plus-online melihat ada beberapa alasan Rookie of The Year MotoGP 2021 bakal seru.

1. Balas Dendam Kelas Moto2

Duel Rookie of The Year MotoGP 2021 ini menjadi duel ulangan di Moto2 2020.

Enea Bastianini yang jadi juara dunia Moto2 2020 karena faktor keberuntungan.

Keberuntungan karena Jorge Martin yang harus absen tampil karena terinfeksi virus corona (Covid-19).

Baca Juga: Beneran Nih, Dorna Sports Pangkas Ronde MotoGP Spanyol Demi Indonesia?

Plus juga performa Luca Marini di paruh musim kedua yang drop karena kondisi cedera yang diderita adik Valentino Rossi di Moto2 Prancis di sirkuit Le Mans.

Luca Marini ada Jorge Martin akan berusaha keras membalas kegagalan di Moto2 untuk bisa merebut titel Rookie of The Year MotoGP 2021.
 
2. One Make Race (OMR) Ducati Desmosedici GP

Tiga pembalap debutan atau Rookie of The Year MotoGP 2021 semuanya bakal bersenjatakan motor yang sama.

Adalah motor MotoGP Ducati Desmosedici GP.

Baca Juga: Gokil, MotoGP 2021 Belum Mulai, Gelar Satu Ini Udah Ada Juaranya

Secara spesifikasi di MotoGP musim ini memang skuat Esponsorama Racing mendapatkan motor MotoGP Ducati versi tahun sebelumnya, yaitu GP19.

Namun begitu, berlakunya engine freezed dan aerofairing hingga musim 2022.

Apakah membuat Enea Bastianini dan Luca Marini mendapatkan motor MotoGP Ducati sama dengan spesifikasi motor MotoGP tim Ducati pabrikan atau tidak di musim depan?

Terlepas dari spek motor MotoGP Ducati, paling tidak 3 pembalap debutan ini jadi perhatian pemandu bakat Ducati apakah bisa dipertahankan atau tidak.

Alhasil, Enea Bastianini, Luca Marini dan Jorge Martin akan tampil habis-habisan terutama merebut titel Rookie of The Year 2021 sebagai jaminan tetap bisa jadi pilihan Ducati.

Baca Juga: Tahun Ini Spanyol Yang Keroyok, MotoGP 2021 Gantian Spanyol Dikeroyok, Apa Lagi Nih?

3. Adu Gengsi Sponsor Minuman

Tiga pembalap debutan atau Rookie of The Year MotoGP 2021 masing-masing mendapat sokongan dari sponsor minuman yang berbeda.

Enea Bastianini (Leopard Energy Dring); Luca Marini (Monster Energy) dan Jorge Martin (Red BUll).

Tentunya, ketiga pembalap debutan MotoGP ini akan berusaha meraih titel Rookie of The Year MotoGP 2021 demi gengsi sponsor minuman yang menyokong ketiga pembalap debutan itu.

Apakah Leopard Energy Drink dengan Enea Bastianini, Monster Energy bersama Luca Marini.

Atau Red Bull bersama Jorge Martin yang bisa merebut titel Rookie Of The Year MotoGP 2021.

Baca Juga: Begini Sambutan Jack Miller Kepada Para Pembalap Muda di Ducati

4. Pertaruhan Pamor Italia Dan Spanyol

Persaingan pembalap debutan atau Rookie of The Year MotoGP 2021 sedikit berbeda ketimbang musim-musim sebelumnya.

Biasanya, pembalap Spanyol jadi yang terbanyak ketimbang pembalap asal Italia.

Musim 2021, pembalap Spanyol tidak adalam posisi mengeroyok pembalap Italia.

Sebaliknya, pembalap Italia yang mengeroyok pembalap Spanyol di 2021.

Enea Bastianini dan Luca Marini mewakili pembalap MotoGP Spanyol.

Baca Juga: Digusur Oleh Adik Valentino Rossi, Ke Mana Tito Rabat Pergi Nih?

Sedangkan, Jorge Martin menjadi wakil pembalap Spanyol satu-satunya dalam perebutan Rookie of The Year MotoGP 2021.

Sekaligus jadi adu pamor Italia melawan Spanyol.

Terakhir pembalap Italia menggasak titel Rookie Of The Year adalah Franco Morbidelli (2017).

Sementara, pembalap Spanyol yang menggasak titel Rookie of The Year adalah Alex Marquez musim 2019.

Sementara titel Rookie of The Year MotoGP 2020 digasak Brad Binder, pembalap MotoGP dari Afrika Selatan.