Find Us On Social Media :

Salut! Giat Dukung Pendidikan Vokasi, Yamaha Kembali Terima Penghargaan Kemendikbud RI

By Yuka Samudera, Kamis, 24 Desember 2020 | 12:30 WIB
Giat dukung pendidikan vokasi, Yamaha kembali terima penghargaan Kemendikbud RI. (Yamaha)

MOTOR Plus-Online.com - Salut! Giat dukung pendidikan vokasi, Yamaha kembali terima penghargaan Kemendikbud RI.

PT. Yamaha Indonesia Motor Mfg. (YIMM) kembali menerima penghargaan setelah tahun 2018 silam, dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud RI).

Penghargaan ini adalah dukungan serta kontribusi dalam meningkatkan kualitas pendidikan vokasi di Indonesia.

Penghargaan tersebut diberikan langsung oleh Direktur Kemitraan dan Penyelarasan Dunia Usaha Dunia Industri Kemendikbud, Ahmad Saufi.

Baca Juga: Raih 11 Penghargaan GridOto Award 2020, Yamaha Motor Menang Banyak!

Baca Juga: Gasak Gelar Motorcycle of The Year GridOto Award 2020, Intip Keunggulan Yamaha All New NMAX 155 ABS Connected

Penghargaan ini diperoleh Yamaha berkat kontribusinya di Pendidikan Kejuruan. (Yamaha)

Lewat acara "Apresiasi Pendidikan Vokasi Kepada Dunia Usaha dan Dunia Industri" di Jakarta, Senin 21 Desember 2020, Yamaha menerima penghargaan ini.

Acara ini diawali dengan Diskusi Panel yang dimoderatori secara langsung oleh Mendikbud Nadiem Makarim.

Bersama narasumber Menteri Koperasi UMKM Teten Masduki dan Menteri Keuangan yang diwakili oleh Dirjen Pajak sekaligus bertindak sebagai Keynote Speaker Deputi Bidang Pendidikan dan Moderasi Beragama yang mewakili Menko PMK.

Direktur Kemitraan dan Penyelarasan Dunia Usaha Dunia Industri Kemendikbud, Ahmad Saufi berharap apresiasi ini dapat mendukung kemajuan pendidikan kejuruan menjadi lebih baik ke depannya.