MOTOR Plus-Online.com - Modifikasi motor Honda Vario 150, kelir bodi unik, bertabur aksesoris apik.
Joshua Panangian enggak pengen Honda Vario 150 lama miliknya ini kalah tampan dari modifikasi Vario lainnya.
Alhasil, Joshua memilih konsep modifikasi yang simpel dan elegan di Honda Vario 150 miliknya.
"Menurut saya dengan modifikasi konsep elegan, akan memiliki daya tarik yang kuat ketika orang lain melihat, dan pastinya motor harus terlihat bersih," buka Joshua.
Baca Juga: Modifikasi Honda Vario 150 Jadi Sporty, Decal Stiker Unik, Plus Aksesoris Apik
Baca Juga: Modifikasi Honda Vario, Konsep Full Pinky, Pengereman Dibuat Maksi
Meski mengedepankan tampilan simpel, Joshua tetap menjejalkan Vario miliknya dengan beragam aksesoris apik yang berkelas!
Mulai dari tampilan bodi keseluruhan sekarang sudah memakai warna burgundy yang elegan.
Sisi elegan di bodi Vario ini makin keluar berkat tambahan emblem 'Prestige' di sayap depan, plus emblem 'Honda' di bagian bodi samping.
Puas di tampilan, sektor selanjutnya yang Joshua fokuskan adalah aksesoris aftermarket di skutik ini.