Find Us On Social Media :

Honda PCX 160 Ini Paling Mahal, Harga Rp 43,5 Juta Dapat Apa Saja?

By Reyhan Firdaus, Jumat, 5 Februari 2021 | 19:40 WIB
Honda PCX 160 Hybrid sekarang pakai nama e:HEV (Astra Honda Motor)

MOTOR Plus-online.com - Honda PCX 160 ini paling mahal, harga Rp 43,5 juta dapat apa saja?

Honda PCX 160 akhirnya diluncurkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) secara online (05/02/2021).

Honda PCX 160 diluncurkan tidak hanya dalam varian reguler ABS dan CBS saja.

Namun juga varian spesial, yang punya harga dan teknologi yang bikin terkejut.

Baca Juga: Ada Apa Sokbreker Belakang Honda PCX 160 Berubah Total dari PCX 150?

Baca Juga: Simak Spesifikasi Lengkap Honda PCX 160, Dilengkapi Fitur HSTC

Varian paling mahal itu adalah model Hybrid, yang nama lengkapnya Honda PCX 160 e:HEV.

Honda PCX e:HEV menggantikan PCX Hybrid, yang sudah muncul di Indonesia sejak tahun 2018.

Dari desain, tidak banyak perbedaan antara Honda PCX e:HEV dengan varian reguler.

Paling utama adalah skema warna Horizon White, yang punya bodi putih dan dek warna biru gelap.