MOTOR Plus-online.com - Ketahuan, begini livery baru Valentino Rossi Petronas Yamaha SRT di MotoGP 2021, apa yang bikin beda?
Penampakan livery baru Valentino Rossi di Petronas Yamaha SRT memang tidak blak-blakan tampak jelas.
Namun demikian, Valentino Rossi menggunakan livery Petronas Yamaha SRT yang khas dengan warna abu-abu dan hijau telur asin.
Persis dengan livery yang dipakai murid Valentino Rossi Franco Morbidelli di MotoGP 2020.
Baca Juga: Terungkap, Alasan Valentino Rossi Suka Gelar Selebrasi Unik Di MotoGP
Baca Juga: Bukan Valentino Rossi, Nih Pembalap Jagoan Marc Marquez Di MotoGP 2021
Penampakan livery Valentino Rossi di Petronas Yamaha SRT itu terlihat dari video teaser Petronas Yamaha SRT yang diunggah di media sosial.
Video teaser itu sebagai reminder atau pengingat buat fanatikan MotoGP perihal launching tim Petronas Yamaha SRT yang digelar secara virtual besok, Senin (1/3/2021).
Launching tim Petronas Yamaha SRT berlangsung Senin besok, (1/3/2021) pada pukul 10:30 waktu Eropa Tengah (CET).
Atau sama dengan pukul 16:30 WIB atau Senin sore untuk fanatikan MotOGP di Tanah Air.
Video teaser launching tim Petronas Yamaha SRT itu menampilkan pembalap MotoGP Valentino Rossi dan Franco Morbidelli.
Baca Juga: Nih Jadwal Launching Petronas Yamaha 2021, Valentino Rossi Siap Tampil
Tidak ditampilkan secara utuh atau profil penuh.
Akan tetapi Valentino Rossi dan Franco Morbidelli diambil gambar full face atau sepenuhnya di bagian wajah.
Alhasil, livery baju balapnya tidak begitu kelihatan jelas.
Namun begitu, MOTOR Plus-online mengamati jelas bila livery baju balap yang dipakai Valentino Rossi sebelas dua belas dengan baju balap musim lalu.
Bedanya tentu saja di merek baju balap ciri khas Valentino Rossi yaitu Dainese.
Baca Juga: Pembalap Ini Ogah Banget Disebut Penggantinya Valentino Rossi, Kenapa?
Yang bikin heboh adalah saat Valentino Rossi mengenakan helm ciri khas Soleluna.
Valentino Rossi tetap mengenakan helm AGV Pista GP RR dengan desain Bulan Mataharai alias Soleluna.
Bila tahun lalu, helmnya identik warna gelat terdiri dari biru tua dan hitam serta warna cerah khas Valentino Rossi hijau fluoroscent.
Helm Valentino Rossi ada tambahan warna yang jadi ciri khas tim Petronas Yamaha SRT.
Yaitu warna hijau telur asin yang jadi salah satu warna khas skuat Petronas Yamaha SRT.
Baca Juga: Insiden Tragis MotoGP Malaysia 2015, Valentino Rossi Masih Kesal dengan Marc Marquez
Jadi helm Valentino Rossi lebih tampak cerah dengan kombinasi warna biru tua, kuning fluorescent dan hijau telur asin.
Kalau pengin tahu livery baru Valentino Rossi di MotoGP 2021, fanatikan bisa melihatnya langsung pas launching tim.
Launching tim Petronas Yamaha SRT digelar Senin besok, (1/3/2021) pukul 16:30 WIB.
Buat fanatikan MotoGP jangan sampai lewat melihat jelas kayak apa livery baru ValentinO Rossi di MotOGP musim ini.
Biar gak penasaran, boleh nih lirik video teaser Valentino Rossi dan Franco Morbidelli jelang launching tim besok;
Baca Juga: Geger, Maverick Vinales Bongkar Keburukan Valentino Rossi Di Yamaha