MOTOR Plus-Online.com - Wow, Moto Guzzi ulang tahun yang ke-100, simak sejarah motor ini bro!
Pada tanggal 15 Maret 2021 kemarin, Moto Guzzi merayakan 100 tahun pertamanya brother.
Pabrikan motor dengan lambang khas burung elang asal Italia ini ternyata punya sejarah yang unik.
Setiap Moto Guzzi dibangun di pabrik Mandello del Lario yang menyeimbangkan gaya Moto Guzzi klasik dengan teknologi modern sejak 1921.
Baca Juga: Konsep Motor Listrik Moto Guzzi Galletto, Retro Banget Nih Bro!
Baca Juga: Moto Guzzi V85 TT Dapat Penyegaran Baru, Cangkok Mesin Lebih Garang?
Logo elang bersayap lebar berasal dari pendiri perusahaan, Carlo Guzzi dan Giorgio Parodi.
Mereka adalah anggota militer di bagian Penerbangan Angkatan Laut Kerajaan Italia selama Perang Dunia pertama.
Selama perang, kedua teman, dan pilot Giovanni Ravelli, memutuskan untuk masuk ke manufaktur sepeda motor setelah konflik berakhir.
Ravelli tewas dalam kecelakaan pada tahun 1919 dan tidak pernah bisa mencapai mimpinya.