MOTOR Plus-online.com - Asyik Kemendikbud bagi-bagi kuota internet gratis sampai 15 Gb tiap bulan.
Kabar bagus buat brother yang masih sekolah atau kuliah.
Karena Kemendikbud kembali menyalurkan kuota internet gratis dengan besaran berbeda-beda tergantung jenjang pendidikan.
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) kembali menyalurkan bantuan kuota internet untuk pembelajaran jarak jauh (PJJ) tahun 2021.
Baca Juga: Buruan Cek HP Kemendikbud Bagi-bagi Kuota Internet Gratis 75 GB, Serius Nih?
Baca Juga: Kuota Internet Gratis 50 GB Dibagikan Hari Ini, Cek HP Buruan Sikat
Kuota Kemendikbud 2021 diberikan kepada peserta didik dan pendidik jenjang PAUD, Pendidikan Dasar dan Menengah, serta dosen dan mahasiswa.
Penyaluran bantuan kuota internet gratis Kemendikbud ini dilakukan pada tanggal 11-15 setiap bulannya, terhitung sejak Maret hingga Mei 2021.
Kuota Kemendikbud 2021 ini merupakan paket akses all network alias kuota umum, namun dengan pembatasan.
Dikutip dari Buku Saku Bantuan Kuota Data Internet 2021, keseluruhan bantuan kuota di tahun 2021 merupakan kuota umum.