MOTOR Plus-online.com - 39 kamera tilang elektronik dipasang di daerah ini, catat daftar lengkapnya bro.
Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) alias tilang elektronik lagi boombing beberapa waktu belakangan ini.
Soalnya, Korlantas Polri resmi memberlakukan tilang elektronik secara nasional per 23 Maret 2021.
Seenggaknya, 12 Polda sudah menerapkan tilang elektronik nasional ini.
Baca Juga: Gak Cuma Menindak Pelanggar Lalu Lintas, Ternyata Ini Manfaat dari ETLE
Baca Juga: Tilang Elektronik Berlaku Nasional, Tilang Manual Resmi Dihilangkan?
Salah satunya adalah Polda Jatim yang menerapkan ETLE.
Pada tahap pertama, sudah terpasang sebanyak 54 kamera CCTV ETLE yang disebar di Surabaya, Sidoarjo, Gresik, Lamongan, Batu, Tulunggangung, dan Madiun Kota.
Khusus di Surabaya sendiri terdapat total 39 kamera CCTV ETLE.
Selain kamera CCTV ETLE yang bersifat statis, Polda Jatim juga tengah mengembangkan kamera INCAR yang bersifat portabel.
Baca Juga: 244 Kamera ETLE Aktif, Polisi: Tak Ada Pelaku Kejahatan yang Aman