MOTOR Plus-online.com - Cuma posisi ke-10 lewat Pol Espargaro di FP2 MotoGP Qatar 2021, Jorge Lorenzo bocorin kelemahan Honda.
Jorge Lorenzo meresmikan program baru '99Seconds' di saluran Youtube mililknya.
Di episode pertama, eks pembalap MotoGP itu mengulas berbagai pabrikan dan kemudian memusatkan perhatiannya pada Honda.
Pabrikan berlogo 'Sayap Mengepak' memulai musim 2021 ini tanpa Marc Marquez.
Baca Juga: Marc Marquez Absen Di MotoGP Qatar 2021, Begini Reaksi Jorge Lorenzo
Baca Juga: Panas, Jorge Lorenzo Ngaku Bisa Bikin Valentino Rossi Pensiun di 2012
Pol Espargarò mencoba menyelamatkan HRC dengan finis ke-10 di FP2, satu-satunya RC213V di 10 besar.
“Bagi saya Honda tanpa Marc seperti Barca tanpa Messi."
"Dalam sepak bola ada 10 lebih pemain, satu sepeda motor, yang membuat kekurangan Marc bagi Honda jauh lebih penting daripada kekurangan Messi,” buka Jorge Lorenzo.
Pendatang baru Pol Espargarò mulai beradaptasi dengan motor prototipe asal Jepang, tempat dimana Stefan Bradl banyak bekerja selama musim dingin.
“Honda memiliki mesin yang luar biasa, ini adalah yang terkuat kedua di grid setelah Ducati," kenang Jorge Lorenzo.