MOTOR Plus-Online.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta program pengujian gas emisi.
Pengujian ini berlaku untuk semua kendaraan di Jakarta.
Sebelumnya pemerintah telah menggelar uji emisi gratis.
Dalam upaya mendukung program tersebut, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) juga ikut menjadi pelaksana pengujian emisi gas buang.
Baca Juga: Bukan Tilang, Ini Sanksi Motor yang Enggak Lolos Uji Emisi, Waspadalah
Baca Juga: Catat, Jadwal Uji Emisi Motor Gratis Di Jakarta, Jangan Sampai Lewat
Pelaksanaan uji emisi digelar di Lapangan IRTI Monas, Jakarta Pusat Senin (22/3/2021) lalu.
Chief Yamaha DDS Jabodetabek, Frenky Rusli mengatakan Yamaha Motor khususnya area Jakarta selalu siap dalam mendukung program Pemerintah.
Salah satunya mencoba ambil bagian dalam program uji emisi gas buang.
"Dengan adanya program ini, pastinya lingkungan DKI Jakarta akan lebih bersih dan nyaman," ujar Frengky, dalam keterangan resminya.