MOTOR Plus-Online.com - Marhaban Ya Ramadan, pemerintah tetapkan telah menetapkan awal puasa 1442 H.
Melalui sidang Isbat yang digelar Kementerian Agama puasa ditetapkan pada Selasa (13/4/2021).
"Kami menetapkan bahwa 1 Ramadan 1442 Hijriyah jatuh pada tanggal 13 April 2021," kata Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dalam conpress Sidang Isbat penetapan 1 Ramadan 1442 H
Atau bertepatan dengan selasa besok Pagi, nanti malam ini sudah bisa melaksanakan sholat tarawih, nanti malam kita akan sahur lalu setelah subuh kita akan mulai menjalankan ibadah puasa," lanjutnya.
Baca Juga: Girang Masyarakat Masih Bisa Mudik Lebaran 2021, Ini Kriterianya
Sebelumnya ormas Muhammadiyah secara resmi telah menetapkan jadwal puasa Ramadan 2021 atau awal puasa Ramadan 2021.
Dalam penetapannya, Muhammadiyah menetapkan 1 Ramadan 1442 H/2021 jatuh pada Selasa, 13 April 2021.
Selain menetapkan menetapkan awal puasa, Muhammadiyah juga menetapkan Hari Raya Idul Fitri atau 1 Syawal 1442 H jatuh pada Kamis, 13 Mei 2021 dan Hari Raya Kurban atau 10 Zulhijah jatuh pada Selasa, 20 Juli 2021.
Untuk mengingatkan kembali Berikut bacaan niat puasa Ramadan.
Baca Juga: Jangan Kaget Harga Bensin Pertamina Jelang Puasa Antar Daerah Berbeda, Ini Daftarnya
Nawaitu shauma ghadin 'an ada'i fardhi syahri Ramadhana hadzihis sanati lillahi ta'ala