MOTOR Plus-online.com - Mantan Bos tim Suzuki Ecstar, Davide Brivio menjelaskan perbedaan tugas antara pembalap MotoGP dan F1.
Mantan manajer tim Suzuki Ecstar itu bergabung dengan Formula 1 bersama tim Alpine mulai tahun ini.
Tapi manajer asal Brianza tentu tidak bisa melupakan paddock MotoGP, lingkungan yang dia tinggali selama lebih dari dua puluh tahun.
Dalam wawancaranya dengan Autosport, ia berbicara tentang perbedaan antara dunia roda dua dan empat.
Baca Juga: Alex Rins Mengaku Pasti Akan Rindu Dengan Mantan Bosnya di Suzuki
Baca Juga: Juara Dunia MotoGP Joan Mir Tetap Tenang Meski Ditinggal Davide Brivio
“Mungkin lucu, tapi perbedaan terbesar adalah Radio. Anda selalu berhubungan dengan pembalap, teknisi balapan menyuruhnya melakukan ini, melakukan itu, menunggu sebentar, apa pun,” kata Brivio.
Di kelas premier, pit dapat berkomunikasi dengan pembalap melalui satu cara dan melalui dasbor, tetapi tetap tidak mungkin untuk mengetahui jawaban pembalap.
“Di MotoGP, begitu balapan dimulai, pembalap sendirian. Anda duduk dan menonton TV, hanya itu yang dapat Anda lakukan," sebut Davide Brivio.
"Di sini Anda selalu berhubungan. Anda seperti berada di dalam mobil,” lanjutnya.