Find Us On Social Media :

TNI AD Punya Kendaraan Dinas Baru, Motor Trailnya Serem Banget

By Reyhan Firdaus, Kamis, 29 April 2021 | 22:45 WIB
Motor dinas TNI Angkatan Darat yaitu Kawasaki KLX 150 (YouTube TNI AD)

MOTOR Plus-online.com - TNI AD punya kendaraan dinas baru, motor trailnya serem banget.

Satuan Tentara Negara Indonesia Angkatan Darat (TNI AD), melakukan penyerahan kendaraan dinas hasil pengadaan TA. 2020.

Diunggah di YouTube TNI AD, acara ini dihadiri Kepala Staf Angkatan Darat, Jenderal TNI Andika Perkasa bersama Ibu Hetty Andika Perkasa (28/4/2021).

Kendaraan dinasnya 547 unit, terdiri dari mobil dan motor yang modelnya unik, yuk kita simak.

Baca Juga: Hari Ini Hari Ulang Tahun TNI ke-75, Kenalin 5 Motor yang Dipakai Buat Jaga Kedaulatan Negara Indonesia

Baca Juga: Polisi dan TNI Mendadak Gelar Offroad Gabungan, Datangi Masyarakat Cegah Karhutla

Pemberian kepada para penerima maupun perwakilan dari setiap satuan kendaraan dinas ini, dilakukan di Markas Besar TNI Angkatan Darat ⁣di Jakarta.
⁣⁣⁣
"Pengadaan ini harusnya dilakukan sejak lama, karena memang kasihan jika melihat para pejabat Kodam contohnya, kalau harus memakai kendaraan yang tidak layak sehingga terlihat tidak pantas,” ujar Kasad Andika.⁣⁣⁣⁣⁣⁣

Dengan unit mencapai 547 kendaraan, penyerahan ini jadi salah satu yang terbesar karena dilakukan dalam satu kali pengadaan langsung.

Baca Juga: Mantap, Motor Trail Kawasaki KLX 250 Jadi Armada Untuk Tentara Malaysia

Apa saja sih motor yang jadi bagian kendaraan dinas TNI AD terbaru ini?