Find Us On Social Media :

Melihat Yamaha NMAX Yang Dipakai MotoGP, Beda Dengan Versi Indonesia

By Reyhan Firdaus, Selasa, 4 Mei 2021 | 16:40 WIB
Yamaha NMAX menjadi scooter paddock untuk MotoGP (Istimewa)

MOTOR Plus-online.com - Melihat Yamaha NMAX yang dipakai MotoGP, beda dengan versi Indonesia.

Yamaha NMAX, sekarang jadi motor matic resmi yang dipakai MotoGP sejak MotoGP Portugal 2021 kemarin.

Yamaha memang sering dipilih Dorna Sports untuk motor resmi MotoGP, bahkan sejak tahun 2005.

Biar sekilas bentuknya mirip, ternyata ada perbedaannya antara Yamaha NMAX yang dipakai MotoGP dan versi Indonesia.

Baca Juga: Ssst, Muncul Rumor Yamaha Bakal Rilis Motor Listrik Mirip Yamaha NMAX

Baca Juga: Wow, Yamaha NMAX Jadi Skutik Official MotoGP, Mulai di Portimao

Wow, Yamaha NMAX jadi skutik official MotoGP, mulai di Portimao. (MotoGP.com)

Dari tampilan, paling berbeda jelas pemasangan beberapa stiker untuk menandakan motor official MotoGP.

Karena pemakaiannya cuma buat dalam sirkuit, Yamaha NMAX yang dipakai MotoGP tidak pakai spion.

Selain itu karena Yamaha NMAX ini versi Eropa, tidak ada dudukan pelat nomor di windshield depan.