MOTOR Plus-online.com - Hasil Superpole WorldSSP Aragon 2021, pembalap Indonesia Galang Hendra Pratama start posisi segini.
Kejuaraan dunia World Supersport atau WorldSSP 2021 dimulai di sirkuit Aragon, Spanyol.
WorldSSP Aragon 2021 digelar hari ini, Sabtu (22/5/2021) dibuka dengan sesi Superpole.
Sama seperti saat sesi latihan, cuaca pada sesi Superpole WorldSSP Aragon 2021 masih cerah.
Baca Juga: Pembalap Indonesia Galang Hendra Dan 4 Fakta Menarik Di WorldSSP 2021
Baca Juga: Pembalap Indonesia Galang Hendra Ngegas Di WorldSSP Aragon, Kuy Dukung
Pembalap tim GMT95 Yamaha, yakni Jules Cluzel pun berhasil jadi yang tercepat di sesi tersebut.
Ia mencatatkan waktu 1 menit 52,937 detik meninggalkan Niki Tuuli dari tim MV Agusta Corse Clienti yang sempat mendominasi saat sesi latihan bebas dengan selisih 0,288 detik.
Sementara posisi ketiga ditempati oleh pembalap tim Kawasaki Puccetti Racing, Philipp Oetl yang menorehkan waktu 1 menit 53,353 detik
Pembalap Indonesia, Galang Hendra Pratama belum bisa tampil dengan maksimal saat melakoni sesi Superpole WorldSSP Aragon 2021.