MOTOR Plus-online.com - Lagi ramai dibicarakan soal SPBU Pertamina bakalan tutup besok.
Banyak akun media sosial membagikan foto poster, soal penutupan sementara SPBU Pertamina.
"Penutupan SPBU Sementara. 12 Juli 2021- 17 Juli 2021 Sebagai komitmen Pertamina dalam mendukung program pemerintah dalam memutus rantai penyebaran Covid-19," tertulis dalam narasi poster.
Kabar ini sendiri sudah dibalas, oleh Vice President Corporate Communication Pertamina Fajriyah Usman.
"Informasi yang beredar adalah hoaks dan menyesatkan,” ujar Fajriyah dikutip dari Kompas.com, Jumat (9/7/2021).
Fajriyah menjelaskan semua SPBU Pertamina maupun agen LPG tetap beroperasi normal.
"Stok BBM dan LPG pun masih aman dan masih mencukupi untuk kebutuhan masyarakat," lanjutnya.
Sebagai bentuk dukungan kepada masyarakat dalam rangka memutus penyebaran Covid-19, seluruh fasilitas dan sarana operasi Pertamina dipastikan mematuhi protokol kesehatan yang berlaku.
Baca Juga: Kabar SPBU Pertamina Akan Tutup Sementara Mulai Besok Cek Faktanya
Baca Juga: Geger Berita SPBU Pertamina Tutup Selama PPKM Darurat, Beneran Nih?