Find Us On Social Media :

Bukan Belanda, Negara Ini Jadi Asal Usul Kode Pelat Nomor Kendaraan Indonesia

By Erwan Hartawan, Selasa, 3 Agustus 2021 | 19:45 WIB
Ilustrasi pelat nomor kendaraan di Indonesia (Harun/GridOto)

MOTOR Plus-Online.com - Banyak bertanya-tanya nih dari mana kah asal usul kode pelat nomor kendaraan di Indonesia?

Gak sedikit masyarakat yang mengira kalau pelat nomor kendaraan tersebut berasal dari Belanda.

Apalagi menurut sejarah Belanda menjajah Indonesia selama 350 tahun lamanya.

Tapi benarkah demikian? Motor Plus coba menggali dari beberapa sumber nih.

Ternyata penggunaan pelat nomor kendaraan di Indonesia diterapkan pada 1811.

Penomoran ini mengadopsi penomoran yang pernah diterapkan oleh Inggris.

Pada 1811, Inggris yang berhasil menduduki Pulau Jawa kemudian menerapkan suatu peraturan agar setiap kendaraan yang digunakan diberi tanda.

Penanda tersebut disesuaikan dengan kode batalion yang mengomandoi perebutan wilayah yang telah dikuasai oleh jajahan Belanda sebelumnya.

Baca Juga: Pelat Nomor di Kolong Sepatbor Aman dari Razia Polisi, Beneran Nih?

Baca Juga: Rahasia Huruf di Pelat Nomor, Pelaku Tabrak Lari atau Maling Motor Gak Bisa Berkutik