MOTOR Plus-Online.com - PPKM level 4 kembali mengalami perpanjangan.
Kali ini perpanjangan diagendakan selama 1 minggu atau selesai hingga 9 Agustus 2021.
Perpanjangan ini pun disampaikan langsung oleh Presiden Joko Widodo dalam youtube Sekretariat Presiden, Senin (2/8/2021).
PPKM level 4 pun membuat pemerintah derah ikut melakukan berbagai evaluasi untuk menurunkan angka covid-19.
Seperti yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Sumedang.
Pada PPKM ini Pemkab Sumedang menggelar kebijakan ganjil-genap untuk kendaraan.
Buat kendaraan jangan lupa pastiin angka pelat nomor akhir sama dengan tanggal, soalnya bakal disuruh putar balik.
Sebenarnya Pemrov Jawa Barat menyatakan Sumedang sudah masuk pada PPKM level 3.
Namun melihat, Sumedang terletak di kawasan Bandung Raya dan dikelilingi Zona merah, pemerintah pusat tetap mesukan Sumedang dalam PPKM level 4.
Baca Juga: PPKM Level 4 Diperpanjang, Ganjil-genap Jakarta Bisa Diberlakukan?
Baca Juga: PPKM Level 4, Wilayah Ini Terapkan Aturan Ganjil Genap Kendaraaan