MOTOR Plus-online.com - Besok mantan pembalap motor nasional M. Fadli Imammudin siap tempur di Paralimpiade Tokyo 2020, catat jadwalnya bro.
Nama M.Fadli memang enggak asing ditelinga pecinta balap motor Tanah Air.
M. Fadli mengalami insiden kecelakaan tragis pada ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) Sentul 2015.
Akibat insiden itu, M. Fadli kehilangan kaki kirinya.
Namun hal tersebut tidak membuat M. Fadli menyerah.
Buktinya M. Fadli berhasil bangkit dengan terjun di cabang olahraga para balap sepeda atau paracycling.
Terbukti berbagai medali emas berhasil diraih M. Fadli di ajang para balap sepeda internasional.
Bahkan M. Fadli berhasil merebut medali perak saat ajang Asian Para Games 2018 di sirkuit Sentul.
Baca Juga: Mantan Pembalap Nasional M. Fadli Siap Tempur di Paralimpiade Tokyo 2020
Baca Juga: Sambut HUT RI ke-76, Profil Mantan Pembalap Moto2 M. Fadli, Kini Berjuang di Paralimpiade