Find Us On Social Media :

Bantuan Kuota Internet Gratis 15 gb Cair Bulan Oktober 2021, Begini Cara Ceknya Lewat HP

By Fadhliansyah, Selasa, 12 Oktober 2021 | 13:37 WIB
Ilustrasi kuota internet. Bantuan Kuota Internet Gratis 15 gb Cair Bulan Oktober 2021, Begini Cara Ceknya Lewat HP (Kompas.com)


MOTOR Plus-online.com - Bantuan kuota internet gratis 15 gigabyte (gb) cair bulan Oktober 2021, begini cara ceknya langsung lewat handphone (HP).

Kabar gembira buat brother yang masih menjadi siswa, mahasiswa atau tenaga pengajar.

Karena pemerintah memang memberikan bantuan kuota internet gratis tiap bulannya.

Hal itu tentu saja untuk meringankan beban siswa atau tenaga pengajar yang harus melakukan aktivitas secara virtual.

Walaupun saat ini sudah banyak sekolah yang mulai kembali menerapkan kegiatan belajar mengajar secara tatap muka, tapi hal itu belum dilakukan secara sepenuhnya.

Dikutip dari Instagram @kominfo, pemerintah telah menyiapkan anggaran dana sebesar Rp 2,3 triliun untuk lanjutan bantuan kuota data internet yang diperuntukkan bagi 26,8 juta siswa, mahasiswa, guru, dan dosen.

Bantuan kuota data internet bagi siswa, mahasiswa, guru, dan dosen disalurkan pada bulan September, Oktober, dan November 2021.

Kuota tersebut, berlaku selama 30 hari sejak diterima.

Adapun mengenai rincian jadwalnya adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Pengguna Telkomsel Indosat Tri XL Segera Cek, Bantuan Kuota Internet Sudah Cair