Find Us On Social Media :

Rp 1 Juta Dikirim Buat Pemilik Rekening di Bank BNI, BTN, Mandiri dan BRI, Ada 1,6 Juta Orang Kebagian

By Fadhliansyah, Sabtu, 27 November 2021 | 07:03 WIB
Foto ilustrasi Bank BNI. Rp 1 Juta Dikirim Buat Pemilik Rekening di Bank BNI, BTN, Mandiri dan BRI, Ada 1,6 Juta Orang Kebagian (Tribunnews.com)


MOTOR Plus-online.com - Rp 1 juta dikirim buat pemilik rekening di bank BNI, BTN, Mandiri dan BRI.

Uang Rp 1 juta yang dimaksud adalah bantuan dari pemerintah untuk karyawan/buruh yang terdampak pandemi.

Bantuan pemerintah ini bernama Bantuan Subsidi Upah (BSU) atau sering juga disebut BLT subsidi gaji 2021.

BLT subsidi gaji sebenarnya merupakan program bantuan yang ada sejak tahun 2020 lalu.

Sejauh ini di tahun 2021, sudah ada lebih dari 7 juta orang yang mendapatkan bantuan ini.

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengungkapkan pihaknya terus mempercepat penyaluran BSU dengan menerbitkan Permenaker Nomor 21 Tahun 2021 terkait aturan perluasan penerima BSU tahun 2021, mengingat masih ada sisa anggaran BSU tahun 2021.

Ida mengatakan perluasan BSU ini dilakukan untuk mengefektifkan sisa anggaran BSU tahun 2021.

Hingga saat ini BPJS Ketenagakerjaan telah menyerahkan 8.283.364 data calon penerima BSU tahun 2021.

Baca Juga: Bulan November Bantuan Rp 1 Juta Cair ke Saldo ATM BNI, BRI, Mandiri dan BTN, Tambah Ongkos Bensin Nih