MOTOR Plus-Online.com - Punya Yamaha Lexi lalu nongol kode error 12 di spidometer, ini dia tips dan cek bagian ini biar beres.
Brother pengguna Yamaha Lexi musti tahu kode error 12 yang bisa muncul di spidometer.
Kalau kode error 12 ini muncul di Yamaha Lexi, brother enggak perlu panik.
Contoh seperti yang dialami salah satu bikers bernama Ahmad Arifin, pemilik Yamaha Lexi lansiran 2018.
Ia mengalami kode error 12 di panel indikator Yamaha Lexi miliknya secara mendadak.
Efek munculnya kode error ini motor jadi tidak bisa dinyalakan sama sekali.
"Kalau klakson, lampu sein semua aktif hanya motor tidak bisa hidup," ungkapnya.
"Padahal motor ini rutin di servis," lanjutnya lagi.
Baca Juga: Waspada Muncul 5 Kode Pada Yamaha NMAX, Punya Arti yang Mengerikan