MOTOR Plus-online.com - Viral curhatan seorang korban pencurian motor yang diminta tebusan Rp 10 juta oleh oknum polisi agar motornya bisa diambil.
Kisah ini pertama kali diunggah oleh akun Facebook bernama Rizky Fauzian Rosmawan di Grup Konsultasi dan Bantuan Hukum pada 16 Desember 2021.
Lalu, diunggah ulang oleh akun Twitter @txtdariorangberseragam pada 20 Desember 2021 hingga menjadi viral.
Dalam curhatan tersebut, Risky menceritakan jika ia bingung harus lapor kemana lagi.
Kisahnya berawal dari motor milik Rizky yang hilang dicuri dengan modus pinjam.
Singkat cerita, pelaku pencurian tertangkap dan motornya sudah dijual ke penadah dengan harga Rp 3,5 juta.
Walaupun pelaku sudah tertangkap, namun motornya masih belum diketahui posisinya.
Rizky sudah melapor ke polisi dan sampai 3 bulan tidak ada tindakan apapun.
Baca Juga: Ini Alasan Satpol PP Beli Motor Kawasaki Ninja ZX-25R Untuk Kendaraan Dinas
Baca Juga: Viral Video Warga Bayar Pajak Motor Merasa Dipersulit Malah Gampang Lewat Calo, Ini Kata Polisi