Find Us On Social Media :

Nah Lo, Kok Tim Honda Gak Ikut Tes Shakedown MotoGP 2022 Di Sirkuit Sepang

By Indra Fikri, Selasa, 1 Februari 2022 | 15:30 WIB
Nah loh, kok tim Honda enggak ikut tes shakedown MotoGP 2022 hari pertama yang diselenggarakan di sirkuit Sepang, Malaysia, (31/1/2022). (MotoGP.com)

MOTOR Plus-online.com - Nah loh, kok tim Honda enggak ikut tes shakedown MotoGP 2022 hari pertama yang diselenggarakan di sirkuit Sepang, Malaysia, (31/1/2022).

Secara teori, test rider tim Honda, Stefan Bradl seharusnya mengendarai Honda RC213V pada tes shakedown MotoGP 2022 di sirkuit Sepang.

Namun, selama hari pertama tes shakedown MotoGP 2022 dimulai, pembalap asal Jerman itu tidak terlihat di trek.

Seperti yang diungkapkan Speedweek, motor yang datang dari Spanyol itu tertahan di bandara Dubai.

Sementara itu, Bradl dan tim Repsol Honda telah tiba di Malaysia, dan siap bekerja.

Sayangnya, mereka tidak dapat melakukannya karena peralatan tidak kunjung datang.

Bahkan, sampai hari Rabu malam saat berakhirnya tes shakedown MotoGP 2022, mungkin belum tiba.

Test rider Honda sebenarnya masih bisa menggunakan salah satu motor Honda RC213V yang sudah tiba di Sepang untuk tes shakedown hari ini sampai besok.

Baca Juga: Hasil Tes Shakedown MotoGP 2022 Hari Pertama di Sirkuit Sepang, Pembalap Rookie Ini Yang Tercepat

Baca Juga: Jelang MotoGP Indonesia 2022 di Sirkuit Mandalika, Pembalap Ini Tetap Jadi Test Rider Yamaha

Target tim Repsol Honda adalah menjalankannya pada hari ini dan Rabu.