Find Us On Social Media :

Polda Metro Jaya Terapkan Crowd Free Night, 10 Jalan Jakarta Ditutup

By Ardhana Adwitiya, Selasa, 8 Februari 2022 | 07:30 WIB
Polda Metro Jaya kembali berlakukan Crowd Free Night (CFN), ada 10 jalan di Jakarta ditutup sepanjang malam. (Kompas.com/MITA AMALIA HAPSARI)

MOTOR Plus-online.com - Polda Metro Jaya kembali berlakukan Crowd Free Night (CFN), ada 10 jalan di Jakarta ditutup sepanjang malam.

Seperti brother tahu, kasus Covid-19 kembali melonjak di Jakarta.

Jakarta pun kembali menerapkan aturan PPKM level 3, Senin (7/2/2022).

Guna mencegah penyebaran Covid-19, Polda Metro Jaya kembali menerapkan CFN.

CFN berlangsung di sejumlah ruas jalan di Jakarta.

Hal itu diterapkan untuk mencegah kerumunan warga yang berpotensi menjadi pusat penularan Covid-19.

"Tujuannya mengurangi dan membatasi mobilitas warga," jelas Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo, Minggu (6/2/2022).

Sambodo tidak menjelaskan secara terperinci hingga kapan pembatasan mobilitas untuk menekan penularan Covid-19 itu akan diberlakukan.

Saat ini terdapat sepuluh kawasan jalan protokol di DKI Jakarta yang diberlakukan CFN.

Baca Juga: Bikers Bisa Tahun Baruan Di Puncak, Polisi Pastikan Gak Ada Penyekatan Dan Penutupan Jalan