MOTOR Plus-online.com - Setelah ajang tes pramusim MotoGP 2022, sirkuit Mandalika mendapat kenang-kenangan dari motor pembalap MotoGP yang terjatuh.
Dalam tes pramusim MotoGP 2022 yang diselenggarakan 11-13 Februari 2022, merupakan pertama kalinya para pembalap mengaspal di sirkuit Mandalika.
Adaptasi menjadi tema utama bagi setiap pembalap ketika mengaspal di sirkuit sepanjang 4,3 Km itu.
Tribunnews diberikan kesempatan untuk melihat sisa sisa bekas tes pramusim MotoGP 2022 bersama pembalap rally nasional, Denny Pribadi, Selasa (15/2/2022).
Sejumlah spot di tikungan terdapat racing line pembalap yang mulai terbentuk.
Tak hanya itu, beberapa bekas insiden juga masih tersisa.
Sebagai contohnya ialah ketika pembalap keluar dari area lintasan.
Bekas pengereman motor nampak di beberapa titik kerb maupun run-off lintasan.
Baca Juga: Mantan Panglima TNI Apresiasi Pengamanan Tes Pramusim MotoGP 2022 di Sirkuit Mandalika
Baca Juga: Marshal Sirkuit Mandalika Curhat Pengalaman Evakuasi Motor Saat Tes Pramusim MotoGP 2022
Selain itu, serpihan bodi motor yang berbahan carbon kevlar itu juga masih tercecer di area gravel.
Serpihan bodi motor ini diprediksi hasil dari beberapa pembalap yang mengalami kecelakaan sepanjang tes pramusim MotoGP 2022 di sirkuit Mandalika.
Sebut saja Andrea Dovizioso, Jorge Martin, Raul Fernandez, Alex Marquez dan Aleix Espargaro merasakan bagaimana meluncur di gravel Sirkuit Mandalika.
Baca Juga: Curhatan Pilu Warga Di Tikungan 9 Sirkuit Mandalika, Ini Klarifikasi ITDC
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Penampakan Kerb dan Gravel di Sirkuit Mandalika, Ada Pecahan Bodi Motor Rider MotoGP 2022