MOTOR Plus-online.com - Motor injeksi berbeda dengn motor karburator sehingga dalam pemilihan bensin juga berbeda.
Pertamina kasih rekomen pilih bensin seperti ini agar motor injeksi awet dan tidak merongrong kantong sampe jebol.
Motor injeksi memang dirancang untuk efisiensi, ramah lingkungan dan bertenaga besar.
Untuk efisiensi motor injeksi membuat suplai bensin ditakar tepat sehingga bisa membuat mesin lebih menghasilkan panas.
Termasuk di motor injeksi juga mengejar power besar sehingga dibikin memiliki rasio kompresi tinggi sehingga mesin makin panas.
Namun perlu diingat bahwa power besar dihasilkan dari panas mesin yang gede pula dan dikonversi jadi energi gerak.
Khusus untuk motor injeksi ini Pertamina kasih rekomendasi bensin atau bahan bakar yang cocok.
Dikutip dari Mypertamina.id, untuk menunjang kinerja motor injeksi awet dan tetap bertenaga pilih bensin dengan oktan tinggi.
Baca Juga: Motor Injeksi Jadi Makin Irit dan Kencang Hanya Bermodal Pentil Ban Uang Jajan Jadi Lebih Hemat
Baca Juga: Motor Injeksi Kehabisan Bensin Komponen Ini yang Akan Jebol Sediakan Uang Jutaan Rupiah untuk Ganti