MOTOR Plus-online.com - Segini harga baterai motor listrik keluaran Gesits dan Volta, cocok buat baterai cadangan saat melakukan perjalanan jauh.
Berbeda dengan motor bermesin konvensional, sumber tenaga mesin motor listrik menggunakan baterai layaknya perangkat elektronik.
Nah, ternyata baterai motor listrik Gesits dan Volta bisa dibeli terpisah untuk cadangan.
“Baterai Gesits G1 bisa dibeli terpisah, harganya Rp 7,5 juta per buah yang bisa dibeli di jaringan dealer resmi atau toko online kami,” ungkap Rasno, sales PT. Mitraindo Sejahtera Utama, dealer resmi Gesits.
Motor Gesits G1 sendiri dalam paket pembelian sudah termasuk 1 baterai dengan spek Li-NCM 72 Volt 20 Ah.
Namun, pada motor listrik tersebut bisa ditambah 1 baterai lagi karena mempunya 2 slot baterai.
Kemudian untuk motor listrik Volta 401 pun untuk baterai juga bisa dibeli terpisah sebagai tambahan kalau pengguna membutuhkan.
“Harga untuk baterai Volta 401 dijual Rp 6 juta, pembelian bisa langsung ke dealer kami di beragam wilayah di Indonesia,” jelas Irwan Supriatna, Exhibitor dari PT. Volta Indonesia Semesta.
Baca Juga: Motor Listrik Punya Mode Parkir Mirip di Mobil, Ternyata Ini Fungsinya
Pada motor ini pun di balik jok nya juga memiliki 2 slot baterai, 1 baterai termasuk dalam paket pembelian dengan spek Lifepo4 60 Volt 23 Ah.
Sehingga bisa ditambah 1 baterai lagi.
Berlaku buat kedua motor diatas, baterai hanya bisa dipakai bergantian dengan jarak tempuh 1 baterai 50 km untuk Gesits G1 dan 60 km untuk Volta 401.
Tentunya hal diatas bisa dipakai sebagai gambaran atau perbandingan mengenai harga baterai motor listrik.