MOTOR Plus-Online.com - Salah satu hal yang buat tidak enak melakukan perjalanan jauh lebaran yakni pengendara motor pasti terkena macet.
Apalagi tahun ini banyak masyarakat yang berbondong-bondong mudik ke kampung halaman.
Nah buat yang tetap nekat melakukan perjalanan jauh lebaran, Motor Plus kasih 5 strategi mengindari macet dikutip dari astramotor.co.id.
1. Tentukan rute untuk prediksi.
Perjalanan jalur dengan jalur darat memang butuh waktu dan jarak yang lebih panjang.
Apalagi tahun ini memiliki waktu libur dan cuti yang sama.
Sudah pasti deretan kendaraan bermotor tumpah ruah di jalanan dan pastinya macet.
Supaya terhindar dari kemacetan yang panjang, pemotor bisa memilih waktu mudik lebih cepat atau setelah lebaran.
Hal tersebut dapat menjadi salah satu cara agar terhindar dari kemacetan.
Tentukan juga rute mana yang akan dilalui nantinya. Hal tersebut pun akan membantu kelancaran mudik anda.