MOTOR Plus-online - Awas Kerak Putih yang Menempel di Aki Bisa Berbahaya Jika Didiamkan Terlalu Lama.
Bikers pasti pernah melihat kedua kutub aki motor terdapat kerak putih yang menutupinya.
Kalau aki motor terdapat kerak putih seperti itu harus segera dibersihkan ya bikers.
Karena hal tersebut adalah korosi yang bisa menyebabkan aliran listrik tidak stabil.
Yang akan berpengaruh buruk kepada mesin motor kesayangan bikers.
“Munculnya gumpalan tersebut memang tidak dapat dihindari, hal itu merupakan efek dari cairan aki yang menguap,” jawab Topik, pemilik Barokah Service dikutip dati GridOto.com di Jagakarsa, Jakarta Selatan, Sabtu(13/04/2019).
Meskipun kebanyakan kerak tersebut ditemui di aki basah tapi tidak menutup kemungkinan bisa terjadi di aki kering.
Simak cara membersihkan kerak putih pada kedua kutub aki sebagai berikut.
Sebelum proses pembersihan dimulai, lepas terlebih dahulu aki motor dari kedua kutub yang terpasang supaya aman.
Baca Juga: PPN Jadi 11 Persen, Harga Aki Motor Ikut Naik? Begini Kata Penjual