MOTOR Plus-online.com - Ini langkah-langkah pemerintah sebagai antisipasi kemacetan arus balik lebaran 2022.
Perlu brother ketahui, puncak arus balik Lebaran 2022 diperkirakan berlangsung antara tanggal 6-8 Mei 2022.
Sudah ada tanda-tanda puncak arus balik yang berada di beberapa titik.
Untuk itu, pemerintah melakukan sejumlah langkah antisipasi, yuk disimak.
Pemerintah lewat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengimbau masyarakat kembali sebelum atau sesudah puncak arus balik.
Hal tersebut merupakan arahan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) guna menghindari kepadatan lalu lintas selama puncak arus balik Lebaran 2022.
Seperti yang dijelaskan Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi.
"Mengimbau masyarakat untuk kembali lebih awal sebelum puncak arus balik di tanggal 6, 7, dan 8 Mei 2022 nanti. Atau kalau cutinya bisa diperpanjang, sebaiknya pulang setelah tanggal 8 Mei," ujarnya mengutip Kompas.com.
Baca Juga: Kemenhub Ajak Pemudik Motor Naik Kapal Laut Gratis Saat Arus Balik
Sementara itu, Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo pun memberikan saran kepada instansi pemerintah dan swasta untuk menerapkan kebijakan bekerja dari rumah atau work from home (WFH) selama satu minggu.