MOTOR Plus-online.com - Penampilan perdana pembalap Indonesia Fadillah Arbi Aditama di ajang JuniorGP 2022 di sirkuit Estoril Portugal, (8/5/2022) menuai hasil cukup baik.
Arbi Aditama begitu panggilan akrab Fadillah Arbi Aditama melakoni debut di JuniorGP 2022 ini sebelumnya Junior Moto3 World Championship.
Pembalap Indonesia Arbi Aditama juga sempat harus start di posisi 26, setelah melakoni total 17 lap.
Arbi Aditama mampu finis di posisi 17 meningkat 9 posisi.
Jadi jika Arbi Aditama mendapatkan posisi start yang lebih baik dari posisi 26, mungkin bisa finis di posisi 15 besar dan memboyong poin.
Arbi Aditama mengakui masih beradaptasi dengan atmosfer kejuaraan internasional JuniorGP 2022 yang dimulai di sirkuit Estoril Portugal.
Penampilan perdana pembalap Indonesia Arbi Adita di JuniorGP Estoril Portugal bisa jadi modal berharga di ronde 2 JuniorGP di sirkuit Ricardo Tormo Valencia, (22/5/2022).
Apalagi di ronde pertama JuniorGP Estoril Portugal, pembalap Indonesia Arbi Aditama tidak bisa membalas performa di race berikutnya.
Pasalnya, race JuniorGP Estoril hanya digelar 1 kali balapan atau sekali race saja.
Baca Juga: Mantap, Pembalap Indonesia Decksa Almer Alfarezel Juara Di Sirkuit MotoGP Buriram Thailand
Sedangkan di ronde 2 JuniorGP Ricardo Tormo Valencia digelar dalam 2 kali balapan atau 2 race.
Berikut hasil balapan JuniorGP Estoril Portugal di mana pembalap Indonesia Arbi Aditama finis urutan 17;