MOTOR Plus-online.com - Serius pakai motor listrik bikin hemat pengeluaran bulanan sampai ratusan ribu Rupiah, begini hitung-hitungannya bro.
Seorang driver ojol (ojek online) bernama Ismail (40) mengaku lebih hemat pakai motor listrik.
Ismail merupakan driver ojol Gojek pertama yang menggunakan motor listrik.
Sebelumnya Ismail bekerja sebagai driver ojol mengendarai motor bensin.
Setelah beralih ke motor listrik, ia mengaku selisih biaya operasionalnya cukup besar, lebih irit motor listrik hingga Rp 500.000 sebulan.
Tarif sewa motor listrik Gojek Rp 40.000 per hari.
Tidak jauh berbeda dengan pemakaian motor bensin dengan BBM Rp 45.000 per hari (saat Pertamax masih Rp 9.600/liter), tetapi itu belum termasuk servis berkala dan ganti oli dua minggu sekali.
Sementara untuk motor listrik Gojek merek Gogoro, biaya sewa Rp 40.000/hari serta gratis swap baterai dan perawatan ditanggung Gojek.
Baca Juga: Diver Ojol ini Mengaku Hemat Rp 500.000 per bulan Saat Beralih ke Motor Listrik
"Keuntungannya, irit dan saya bisa menyisihkan sebagian penghasilannya untuk ditabung. Selisih dengan motor bensin besar sekali mas," kata Ismail dikutip dari Kompas.com, Kamis (19/5/2022).