Find Us On Social Media :

Urus Surat Tilang Semudah Belanja Online, Kurir JNE Datang ke Rumah Antar SIM atau STNK

By Ahmad Ridho, Sabtu, 4 Juni 2022 | 19:00 WIB
Sekarang bayar tilang bisa Cash On Delivery (COD) di Serang-Cilegon, kurir JNE langsung antar SIM atau STNK (foto ilustrasi). (Kompas.com)

MOTOR Plus-online.com - Urus surat tilang semudah belanja online, kurir JNE datang ke rumah antar SIM atau STNK.

Sekarang enggak perlu khawatir saat kena tilang polisi, bisa bayar seperti belanja online pakai sistem Cash on Delivery (COD).

Pemilik kendaraan yang kena tilang enggak usah repot harus ikut sidang.

Sekarang makin mudah karena kurir JNE akan datang ke rumah mengantarkan SIM atau STNK.

Proses pembayaran tilang juga bisa dilakukan di rumah atau sambil rebahan.

Pembayaran lewat COD atau melalui kurir JNE hanya bisa dilakukan saat pemilik kendaraan kena tilang di daerah Serang-Cilegon, Banten.

Kini Kejaksaan Negeri (Kejari) Serang membuka layanan pengurusan tilang dengan metode bayar di tempat alias COD (Cash On Delivery).

Jadi para pelanggar aturan lalu lintas di wilayah Serang dan Cilegon tak perlu lagi datang ke Kantor Kejari Serang untuk mengurus pembayaran denda dan mengambil barang bukti.

Baca Juga: Jangan Berkendara Seenaknya Polisi Memantau dari 83 Titik Razia Surat Tilang Langsung Dikirim ke Rumah

Semua ini bisa dilakukan karena adanya program Sistem Ekspedisi Tilang Kejari Serang (Si Elang) yang dicanangkan oleh Kejari Serang.