Find Us On Social Media :

Berita Terkini 5 Pembalap Crash di FP3 MotoGP Belanda 2022, Salah Satunya Jadi yang Tercepat

By Galih Setiadi, Sabtu, 25 Juni 2022 | 17:31 WIB
Setidaknya 5 pembalap crash atau terjatuh di FP3 MotoGP Belanda 2022, ada yang tetap jadi tercepat. (Kolase Twitter.com/MotoGP)

MOTOR Plus-online.com - Berita terkini 5 pembalap crash di FP3 MotoGP Belanda 2022, ternyata salah satunya tetap jadi yang tercepat meski jatuh.

FP3 MotoGP Belanda 2022 yang berlangsung hari ini, Sabtu (25/6/2022) jadi saksi bisu pembalap Aprilia Racing, Aleix Espargaro raih tercepat.

Aleix Espargaro mencetak waktu 1 menit 32,164 detik di FP3 MotoGP Belanda 2022 di Sirkuit Assen.

Selama FP3 MotoGP Belanda 2022 berlangsung, setidaknya 5 pembalap MotoGP crash atau terjatuh, siapa saja?

Mulai dari pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Franco Morbidelli.

Pembalap sekaligus murid Valentino Rossi di VR46 Academy Riders tersebut crash di tikungan ke-15.

Kencangnya Franco Morbidelli saat terjatuh membuatnya sampai terguling-guling di gravel.

Para marshal pun bergegas untuk menolong Morbidelli.

Baca Juga: Berita Terkini Hasil FP3 MotoGP Belanda 2022, Aleix Espargaro Nyaris Tertikung Pembalap Ini

Selain Morbidelli, pembalap Gresini Racing, Fabio Di Giannantonio juga crash.