Find Us On Social Media :

Bikin Geger, Kakek Petani Beli Mobil Baru Seharga Puluhan Honda BeAT Pakai Uang Dalam Karung

By Aditya Prathama, Kamis, 30 Juni 2022 | 16:20 WIB
Uang dalam Karung Milik Kakek Petani yang beli Mobil Ratusan Juta (Instagram/ andreli_48)

Motor Plus-online.com - Seorang petani sepuh Beli mobil seharga puluhan Honda BeAT dengan uang dalam karung.

Hidup di era media sosial membuat kita mudah mendapatkan akses tentang kejadian yang menghebohkan.

Kejadian-kejadian ini terkadang membuat kita keheranan.

Seperti kejadian yang diunggah oleh salah satu pemilik akun Instagram @andreli_48.

Dalam keterangan video pemilik aku menuliskan bahwa seorang kakek berhasil membeli mobil yang harganya ratusan juta dengan menggunakan uang yang dibawanya menggunakan karung.

"Mbah kerto bikin heboh, kakek sepuh yang berprofesi sebagai petani kentang di Lumajang jatim, bawa uang sekarung untuk membeli mobil yang terbilang mewah, yang harganya ratusan juta, yaitu mobil Mitsubishi Pajero" tulis pemilik akun.

Dalam video singkat tersebut terlihat ada seorang kakek-kakek yang mendatangi showroom mobil membawa sejumlah uang dalam karung.

Terdengar percakapan singkat dalam bahasa jawa antara si kakek dengan penjaga showroom mobil.

Baca Juga: Waspada Modus Baru, Pura-pura Tanya Alamat Begal Berhasil Rampas Motor

Intinya Kakek tersebut meminta duitnya untuk dihitung karena dirinya ingin membeli mobil.

Namun, penjaga showroom tersebut tidak berani menghitung uang milik kakek tersebut karena jumlahnya sangat banyak.

Pada akhir video diperlihatkan foto kakek tersebut dengan mobil baru Mitsubishi Pajero miliknya.

Saat ini semua tipe Mitshubisi Pajero dijual dengan harga Rp. 500 jutaan, maka jika membeli Honda BeAT kakek tersebut bisa mendapatkan kurang lebih 27 motor Honda BeAT baru.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Andre Li (@andreli_48)