Find Us On Social Media :

Rilis Motor Baru ADV 160, Honda Akui Krisis Cip Semikonduktor Hambat Motor Sampai ke Konsumen

By Ilham Ega Safari, Sabtu, 2 Juli 2022 | 17:15 WIB
Honda ADV 160 akhirnya resmi diluncurkan PT AHM di PRJ Kemayoran Jakarta pada Jum'at (1/7/2022). (MOTOR Plus-online/ Reyhan Firdaus)

MOTOR Plus-Online.com - Tetap rilis motor baru Honda ADV 160, Honda akui krisis cip semikonduktor bikin hambat motor sampai ke konsumen.

Industri otomotif motor saat ini mengalami kelangkaan pada salah satu komponen motor secara global.

Komponen motor tersebut yakni cip semikonduktor.

Masalah tersebut jelas membuat pengaruh besar dalam industri otomotif motor.

Akibatnya proses produksi motor harus tersendat akibat langkanya cip semikonduktor itu.

Tak terkecuali Honda selaku pemain industri kendaraan roda dua alias motor.

Direktur Pemasaran PT Astra Honda Motors Thomas Wijaya memgakui persoalan tersebut membelit Honda.

Kelangkaan cip semikonduktor yang sulit didapatkan berdampak pada aktivitas produksi motor Honda.

Baca Juga: Kapasitas Bagasi Honda ADV 160 Lebih Luas Dibanding Honda ADV 150, Muat Helm? 

“Kami akui masalah chip semikonduktor ini membuat banyak konsumen belum mendapatkan motor yang dipesan karena kendala tersebut,” ucap Thomas, Jumat (1/7/2022).