Find Us On Social Media :

Ruben Onsu Teteskan Air Mata Idap Penyakit Serius, Rela Kehujanan Antar Anak Sekolah Naik Motor

By Ahmad Ridho, Sabtu, 9 Juli 2022 | 15:35 WIB
Ruben Onsu tengah dirawat karena menderita penyakit serius, minta di do'akan semoga lekas sembuh. (YouTube/The Onsu Family)

Mendengar permintaan Ruben yang tak biasa itu, Melaney lantas terkejut dan penasaran mengapa ayah tiga anak tersebut mengajukan permintaan seperti itu.

Pasalnya, Ruben bisa meminta doa agar diberikan umur yang panjang.

"Jangan ngomong gitu. Gue kaget lho. Kenapa? Lo kan bisa minta umur panjang," tanya Melaney.

Ayah tiga anak ini terkesan sudah siap jika suatu hari nanti akan menghadapi kematian.

Sayangnya, Ruben tampak enggan menceritakan lebih lanjut tentang alasannya mengutarakan hal tersebut.

"Äda hal yang nggak bisa gue ceritakan. Gue mau umur gue panjang, tapi ada hal yang cuma Tuhan yang bisa jawab. Jadi, apa yang gue punya, gue miliki hanya sementara saja," jawab Ruben tak kuasa menahan tangisnya di hadapan Melaney.

Di tengah kondisi kesehatannya yang kini sedang menurun, Ruben masih tetap memikirkan istri dan ketiga anaknya.

Baca Juga: Ada Apa Nih, Artis Ruben Onsu Mendadak Mau Jadi Driver Ojol Selama Bulan Ramadhan

Bahkan diketahui jika Ruben sudah sering membicarakan tentang kematian dan kesiapannya dalam menghadapi hal tersebut kepada sang istri.

Rela antar anaknya sekolah hujan-hujanan

Ruben Onsu juga dikenal sebagai ayah penyayang.

Lihat saja ketika Ruben Onsu sampai rela hujan-hujanan naik motor ke sekolah Betrand Peto.

Sudah sangat terlambat datang ke sekolah, Ruben Onsu akhirnya memutuskan mengantarkan Betrand Peto menggunakan sepeda motor.

Ruben Onsu tampak kesulitan saat menyalakan motor Vespa berwarna merahnya sehingga harus dibantu asistennya.

Ruben Onsu tampak kesulitan saat menyalakan sepeda motor berwarna merahnya sehingga harus dibantu asistennya.

Di tengah perjalanan menuju sekolah, Betrand Peto dan Ruben Onsu terjebak kemacetan hingga turun hujan.

Ruben Onsu saat antar anaknya, Betrand Peto naik motor Vespa ke sekolah. (YouTube.com/TransTV Official)

"Macet, kalau naek mobil enggak akan sampe," kata Ruben Onsu di video.

Lebih jelasnya, brother bisa tonton video di LINK INI.