MOTOR Plus-online.com - Skuat Honda pabrikan alias Repsol Honda Team tampil remuk redam di MotoGP 2022, lantas salah siapa penampilan jeblok?
Apa salah Marc Marquez yang kondisinya tidak dalam kondisi terbaik sejak insiden MotoGP 2020?
Atau salah motor MotoGP Honda RC213V 2022 yang digadang-gadang lebih user friendly buat pembalap Honda?
Fakta bicara Honda menjadi skuat MotoGP pabrikan paling buncit di antara skuat MotoGP pabrikan musim ini.
Hasil paruh musim MotoGP 2022 di klasemen pembalap, konstruktor dan tim kalah dari skuat Aprilia, Yamaah, Ducati dan KTM pabrikan.
Klasemen pembalap MotoGP 2022 pembalap Repsol Honda Team Marc Marquez (60 poin) dan Pol Espargaro (40 poin) menempati posisi 13 dan 17.
Kalah sama pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP Fabio Quartararo (172 poin) dan Aprili Racing Aleix Espargaro (151 poin) dan Francesco Bagnaia (106 poin) di posisi 4 besar.
Sementara di klasemen konstruktor, Honda menempati juru kunci klasemen ketimbang konstruktor MotoGP lain.
Honda (85 poin) ada di posisi buncit klasemen konstruktor MotoGP 2022 di urutan 6 ada di belakang Ducati (246 poin); Yamaha (172 poin); Aprilia (155 poin) dan KTM (121 poin) serta Suzuki (101 poin).
Baca Juga: Marc Marquez Mau Ikut Tes MotoGP Misano, Dokter Spesialis Bilang Seperti Bunuh Diri