Alasan Repsol Honda Team Dan Joan Mir Tak Ada Kabar, Muncul Nama Dia

By Ilham Ega Safari, Kamis, 21 Juli 2022 | 16:30 WIB
Alasan Repsol Honda dan Joan Mir Gak Ada Kabar, Muncul Nama Pedro Acosta
Alasan Repsol Honda dan Joan Mir Gak Ada Kabar, Muncul Nama Pedro Acosta ()

MOTOR Plus-Online.com - Alasan Repsol Honda dan Joan Mir Gak Ada Kabar, muncul nama Pedro Acosta.

Selasa 19 Juli 2022 lalu Alex Rins mengumumkan masa depannya di MotoGP 2023 bersama skuat Lucio Cecchinello, LCR Honda.

Pembalap Team Suzuki Ecstar akan berseragam LCR Honda Castrol dan kesepakatan itu sesuai dengan rumor Alex Rins yang beredar di paddock MotoGP.

Sedangkan rekan setimnya, Joan Mir yang dari awal dipepet kabar akan ke Repsol Honda hingga kini tak kunjung ada kabar resmi.

Manajer dua pembalap MotoGP Remy Gardner dan Joan Mir, Francisco Sanchez pun sempat berselisih dengan penawaran yang Honda pabrikan kepada Joan Mir.

Padahal jumlah kursi di MotoGP saat ini sudah tidaklah banyak imbas dari mundurnya Team Suzuki Ecstar dari MotoGP akhir musim nanti.

Paco Sanchez pun membeberkan alasan mengenai tiadanya kabar Joan Mir dengan Repsol Honda Team.

"Anda harus mengajukan pertanyaan itu kepada Alberto Puig," kata Paco Sanchez panggilan akrab Francisco Sanchez dikutip dari GPOne.com.

Baca Juga: Masih Belum Bisa Tidur Nyenyak, Repsol Honda Masih Ragu Dengan Joan Mir? 

"Saya tidak tahu apa alasannya dia menunda keputusan ini begitu lama," ungkapnya.