MOTOR Plus-Online.com - Yamaha memang dikenal sebagai pabrikan motor ataupun alat musik.
Berbeda dengan rivalnya Honda, pabrikan asal jepang tersebut juga memiliki divisi untuk membuat roda empat.
Lalu apakah Yamaha tidak pernah memproduksi mobil?
Jangan salah, Pabrikan yang bermarkas di Hamamatsu, Shizouka, Jepang ini ternyata juga piawai dalam urusan membuat mesin mobil.
Bahkan beberapa mesin tersebut digunakan oleh merek roda empat yang kemudian menjadi legendaris.
Tak hanya kerjasama, Yamaha sebenarnya pernah memamerkan mobil konsep yang diberi nama Yamaha Sports Ride.
Sayangnya hingga saat ini mobil tersebut belum pernah rilis.
Bahkan tersiar kabar, disuntik mati sebelum dirilis.
Dikutip dari Autocar, juru bicara Yamaha yaitu Naoto Horie mengatakan Yamaha mengumumkan mundur dari industri otomotif roda empat.